Apa yang terbersit dalam benak kalian saat mendengar tanggal 17 Agustus? Yap! Sudah pasti tanggal 17 Agustus sangat identik dengan Peringatan HUT Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Tentunya banyak sekali kegiatan maupun lomba-lomba yang menarik yang diadakan untuk memeriahkan hari tersebut.
Seperti halnya kegiatan yang dilaksanakan oleh seluruh warga sekolah MAN Insan Cendekia Pasuruan pada tanggal 17 Agustus 2019 kemarin. Terutama kegiatan yang diadakan oleh OSIS MAN Insan Cendekia Pasuruan Masa Bhakti 2018/2019. Tidak tanggung-tanggung, acara ini memakan waktu hingga tiga hari lamanya.
Jum’at pagi, tanggal 16 Agustus 2019, seluruh siswa-siswi MAN Insan Cendekia Pasuruan sudah disibukkan dengan persiapan untuk mengikuti kegiatan lomba-lomba memperingati Hari Kemerdekaan RI yang diadakan oleh OSIS MAN IC Pasuruan. Tak lupa, kegiatan ini dibuka langsung oleh Bapak Kepala Madrasah, Bapak Syamsul Ma’arif M.Pd. Setelahnya, ada beberapa lomba yang mereka ikuti, seperti lomba JATACABE(Jalan di atas Tali Cari Bendera), lomba BUBU(Buaya Buta), hingga lomba Sayembara Puisi.
Dengan semangat empat lima, tak peduli panas dan terik matahari, mereka mengikuti semua keseruan lomba yang diadakan. Meski harus jatuh bangun saat mencari bendera ataupun tersesat saat mencari tali, mereka tetap antusias mengikuti seluruh kegiatan yang diadakan pada hari itu. Kegiatan lomba selesai sebelum seluruh siswa siswi melaksanakan salat Ashar.
Sabtu, tanggal 17 Agustus 2019, kegiatan dilanjutkan dengan upacara pengibaran bendera di Kanwil Kemenag Jawa Timur serta upacara penyimpanan bendera di lapangan upacara MAN IC Pasuruan. Berbeda dengan tahun kemarin, kali ini MAN IC Pasuruan mengadakan upacara penyimpanan bendera secara mandiri. Dengan siswa-siswinya yang bertugas sebagai petugas upacara.
Penutupan acara ini sekaligus pembagian hadiah bagi para juara dilaksanakan pada hari berikutnya, yaitu hari Minggu, tanggal 18 Aguatus 2019. Diadakannya acara ini diharapkan menambah semangat siswa-siswi, sekaligus sebagai media mereka untuk berkreasi. Acara ini juga dapat dijadikan sebagai media hiburan serta penyegaran siswa-siswi setelah mereka sibuk akan aktifitas asrama maupun sekolah. Walaupun acara ini dilaksanakan secara sederhana, namun hal tersebut tidak mengurangi semangat keseruan dan kebersamaan dari siswa-siswi maupun panitia yang menyiapkan acara ini.