Pasuruan. Dalam rangka menyambut tahun baru 2023 dan Awal Semester genap MAN IC Pasuruan menggelar Istighosah dan Doa Bersama, Senin (2/1) bertempat di Lapangan MAN IC Pasuruan. Diikuti oleh seluruh GTK dan Siswa/i MAN IC Pasuruan dengan penuh hikmat.
Kegiatan Dzikir, dan Doa Bersama itu dipimpin Ustad Ahmad Burhanudin selaku pembina Asrama MAN IC Pasuruan. Istighosah dan Doa Bersama ini dihadiri oleh GTK dan Siswa MAN IC Pasuruan. Kegiatan ini digelar untuk berdoa bersama meminta kelancaran untuk hajat dan rasa syukur atas semua pencapaian selama tahun 2022 kepada Allah SWT.
Dalam kegiatan turut dihadiri Kepala KanKemenag Kabupaten Pasuruan H. Syaikhul Hadi yang dalam sambutannya mengakatan Doa merupakan keharusan seorang hamba sebagai wujud rasa syukur dan ungkapan terimakasih kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. “Sebagai umat beragama, doa merupakan bagian penting dalam hidup. Semua kesuksesan bisa kita raih, semua karena kehendak dan ridho Tuhan Yang Maha Esa,” terang KaKanKemenag.
Selain itu Kepala Madrasah Syamsul Ma’arif menambahkan bahwa dalam istighosah juga sebagai rasa syukur atas segala pencapaian MAN IC Pasuruan selama ini dan sebagai bentuk syukur atas selesainya pembangunan rumah dinas baru. Dengan selesainya pembangunan rumah dinas ini diharapkan dapat membuat siswa/i lebih mudah untuk menemuhi bapak ibu guru baik untuk konsultasi maupun tambahan belajar, serta dapat membawa keberkahan.
Semoga Dimulai dari Awal Tahun 2023 ini sampai Akhir Tahun 2023 ini berjalan lancar, tidak ada hal yang tidak diinginkan, semuanya selamat, terutama pada pelayanan baik kepada siswa maupun wali, kegiatan -kegiatan yang dicita-citakan terakomodir dengan baik, serta MAN IC Pasuruan lebih dapat berprestasi, menjadi bermanfaat bagi sekitar dan InshaAllah semoga dengan Do’a Bersama ini dilindungi oleh Allah S.W.T” tambah Kamad. Humas