Pasuruan . Gema Alquran senantiasa tak berhenti dilingkungan MAN Insan Cendekia Pasuruan. Setelah pada hari jumat dilangsungkan Khotmil Alquran dalam rasa syukur atas selesainya pembangunan Gedung Asrama baru dan Rumah Dinas Guru, pada hari sabtu siswa-siswi melaksanakan kegiatan Harvard atau Halaqoh Huffadz di Asrama MAN Insan Cendekia Pasuruan. (8/1)


Harvard merupakan sebuah program lanjutan bagi siswa-siswi yang telah lulus program Tahsin Alquran agar dapat tetap menjaga keistiqomahan dan kecintaan mempelajari Alquran. Kegiatan ini diawali dengan ujian tasmi’ bil ghaib hafalan yang disimak oleh ustadz dan ustadzah pengampunya. 


Salah satu siswi yang yang telah melaksanakan tasmi’ bil ghaib ialah ananda Rabiatul Adawiyah. Siswi kelas XII IPA 1 ini melaksanakan ujian tasmi’ bil ghoib untuk hafalan 7 juz yang disimak langsung oleh Ustadzah Makiatul Madaniyah selaku Kordinator Harvard. (8/1) 

Ustadz Kamil selaku Waka Keasramaan menjelaskan bahwa ujian tasmi’ bil ghaib ini menjadi rangkaian awal pra munaqosah yang akan diikuti oleh siswa-siswi MAN Insan Cendekia Pasuruan. Selain Rabiah, sudah ada beberapa siswa yang mendaftarkan diri untuk ujian tasmi’ bil ghaib. Salah satunya ananda Fachri Hibatullah yang akan melaksanakan ujian 15 Juz nya. *Jelasnya* . (8/1)


Selain itu, dengan adanya kegiatan Harvard diharapkan dapat mewujudkan tujuan dari Madrasah, yakni melahirkan lulusan yang unggul dalam akademik dan memiliki kedalaman spiritual, serta senantiasa mampu mengintegrasikan keilmuannya dengan Alquran. (CAF).

Leave a Comment