Pasuruan. BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika) hadir di MAN IC Pasuruan rangka rangkaian kegiatan BGTS (BMKG goes to school). Satu TIM yang terdiri dari Ketua Tim Muchlas dan anggota Muhajir, serta Zulfikar seorang Mahasiswa STMKG yang sedang PPL di Stasiun BMKG Pasuruan hadir memberikan sosialisasi pada Hari Kamis, 6 Maret 2024 tempo hari.
Materi sosialisasi diantaranya adalah tips menghadapi bencana alam, mitigasi bencana dan pengenalan alat-alat BMKG. Para siswa antusias menyimak penjelasan tersebut termasuk cara kerja peralatan yang digunakan oleh BMKG. Salah satu siswa yang bernama Ankana menanyakan fungsi dan cara kerja Campbell Stokes sebuah alat pengukur penyinaran matahari.
Pemberian sosialisasi kepada siswa MAN IC Pasuruan ini diharapkan pengetahuan tentang mitigasi bencana bisa dipahami siswa secara lebih luas mengingat siswa MAN IC Pasuruan berasal dari daerah-daerah yang berbeda di Indonesia. Salah satu tips yang diberikan oleh BMKG Pasuruan adalah tips tentang menghadapi bencana Gempa Bumi. Seperti berlindung pada tempat yang aman dari guncangan dan reruntuhan, mengindari gedung, tiang listrik atau pepohonan yang mudah roboh, pergi ke tanah lapang, keluar dari kendaraan, tidak menggunakan lift dan lain-lain.
Sehari sebelum sosialisasi, Kepala Stasiun BMKG Pasuruan Rully Oktavia Hermawan hadir secara khusus menemui Kepala Madrasah, Syamsul Maárif. Rully menyampaikan rasa bangganya kepada MAN IC, sebuah sekolah yang dibentuk Bapak Habibie untuk mewadahi anak-anak cerdas. Dalam pertemuan tersebut Syamsul Maárif menyampaikan kepada Rully bahwa mitigasi bencana ini penting untuk diintegrasikan dalam salah satu mapel. “Misalnya pengetahuan mitigasi bencana ini bisa diintegrasikan pada mapel Sosiologi, atau pada ekskul PMR sehingga anak-anak bisa mempraktekkan secara lebih baik”pungkasnya. Di akhir pembicaraan, Rully menyampaikan keinginannya untuk bisa bekerjasama dengan MAN IC-MAN IC yang lain.
Pada kesempatan sosialisasi tersebut Zulfikar, menyampaikan informasi pula tentang beasiswa STMKG. Salah satu sekolah kedinasan yang perlu dipertimbangkan karena selain bebas beasa pendidikan juga mendapat jaminan diangkat PNS ketika lulus. (Humas)